Sunflower atau Bunga Matahari adalah tanaman musim panas yang sangat suka dengan sinar matahari langsung, maka dari itu, biasanya bunga matahari ini selalu menghadap ke arah datangnya sinar matahari. dalam satu bunga ini terdapat ratusan biji bunga matahari. Ketika mekar, biasanya lebah madu akan datang dan melakukan penyerbukan pada bunga matahari ini.
Bunga matahari biasanya ditanam pada iklim yang agak panas karena kondisi tanah yang subur dan hangat merupakan tempat terbaik untuk biji bunga matahari ini tumbuh. hampir semua tempat bisa ditanami bunga matahari ini. yang perlu dihindari hanyalah iklim yang dingin.
Untuk menanam biji bunga matahari, lakukan dulu Skarifikasi atau proses melukai cangkang biji agar air mudah masuk kedalam inti biji, sehingga biji dapat segera tumbuh. Kemudian tanam biji bunga matahari dan siram 2 kali sehari. dalam beberapa hari benih akan tumbuh dan dalam beberapa minggu tanaman sudah menjadi besar. berikan sinar matahari yang penuh jika tanaman sudah cukup besar agar tanaman dapat tumbuh besar dan kuat. jangan ragu untuk menyiram dengan banyak air jika tanaman sudah besar. usahakan agar tanaman jangan sampai layu karena dapat menyebabkan bengkoknya batang tanaman. Jika batang sudah bengkok,maka kemungkinan besar ketika berbunga, tanaman akan merunduk ke bawah karena tidak mampu menahan berat dari bunganya sendiri.
Klik Gambar untuk memperbesar |
Klik gambar untuk memperbesar |
Nama : Sunflower Prado Yellow
Harga : Rp. 10.000
Isi : 15 biji
Cara Menanam Sunflower Prado Yellow:
- Lakukan Skarifikasi pada cangkang biji agar pemecahan masa dormansi lebih cepat. Rendam biji dengan air bersih selama 1-2 jam.
- Tanam biji di luar ruangan pada suhu sekitar 20-25 derajat Celcius dengan kedalaman sekitar 1,5 cm pada tanah gembur yang mengandung humus.
- Siram 2 kali sehari pada pagi hari dan sore hari untuk menjaga kelembaban media tanam. usahakan agar media tanam tidak terlalu kering.
- Dalam waktu sekitar 1-2 minggu, biasanya benih akan tumbuh.
- letakkan tanaman pada tempat yang ternaungi jika tanaman baru tumbuh dan masih kecil. Jika tanaman sudah cukup besar dan memiliki 6-8 daun sejati, berikan cahaya matahari langsung selama beberapa jam untuk merangsang pertumbuhan tanaman.
- Dalam waktu 9-12 minggu, biasanya tanaman sudah mulai berbunga.
- Tambahkan pupuk NPK jika perlu agar tanaman semakin cepat dan rajin berbunga jika sudah berumur minimal 8 minggu.
--===Sangker's Seeds 2014===--
OPEN ORDER MULAI 25 DESEMBER 2014
Untuk Pemesanan, Hubungi:
(SMS) +62 895-0532-0715
(BBM) 751B65C4
0 komentar:
Posting Komentar